Nasional.Top

lisensi

Advertisement

Advertisement
Redaksi
Sabtu, 20 Mei 2023, 18:39 WIB
Last Updated 2023-05-21T14:45:22Z
Activism

Sejumlah Pimpinan Dayah di Abdya Dukung Barsela Expo Asal Mengikuti Fatwa MPU Aceh

Advertisement

NASIONAL.TOP, Blangpidie - Sejumlah pimpinan dayah di Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) menyatakan mendukung Barsela Expo tahun 2023 bila kegiatan tersebut mengikuti Fatwa MPU Aceh Nomor 12 Tahun 2013 tentang Seni Budaya dan Hiburan Lainnya dalam Pandangan Syariat Islam.

Pernyataan tersebut disampaikan perwakilan pimpinan dayah, Tgk Raimi Sulaiman yang juga merupakan ketua PW HUDA Abdya di pelataran Masjid Jamik Baitul Adhim Blangpidie, Sabtu (20/5/2023).

"Kami pimpinan dayah beserta ormas Islam di Abdya mendukung sepenuhnya acara Barsela Expo yang diadakan di Abdya bila kegiatan tersebut mengikuti pedoman yang tertuang dalam fatwa MPU Aceh nomor 12 tahun 2013  tentang Seni Budaya dan Hiburan Lainnya dalam Pandangan Syariat Islam seperti yang diharamkan yaitu musik dan tarian perempuan", ujar Abu Raimi.

Hadir dalam rilis pernyataan tersebut diantaranya ketua MPU Abdya Tgk Muhammad Dahlan, ketua TASTAFI Abdya Tgk Ali Usman, beberapa pimpinan dayah dan perwakilan ormas Islam lainnya.

Sebelumnya Ikatan Santri Aceh Barat Daya (ISBAD) dan Kajian Ahlussunnah Wal Jamaah (KASWAJA) Abdya juga telah mengeluarkan surat pernyataan terkait penolakan acara konser musik di acara Barsela Expo 2023 tersebut.